Jumat, 14 November 2014

Metode Pengencangan Kulit dengan Thread Lift (Tarik Benang)


Thread Lift atau Tarik Benang menggunakan benang Polydioxanone yang bergerigi 4D merupakan alternatif baru untuk mengangkat kulit yang kendur tanpa operasi dengan cara yang sederhana dan hasil yang cukup efektif.
Selamat datang di era baru kedokteran estetika..!!
Bagi Anda yang bermasalah dengan kulit yang mulai mengendur dan “turun” ke bawah membentuk garis senyum yang semakin tebal, biasanya dokter akan menyarankan untuk operasi “face lift” atau “mini face lift”. Tapi kini ada cara lain yang lebih sederhana tanpa operasi dan hasil yang cukup efektif, yaitu dengan metode Thread Lift.
Thread Lift yang juga dikenal dengan Tanam Benang atau Tarik Benang adalah suatu prosedur untuk mengembalikan kekencangan kulit wajah tanpa operasi. Teknik ini menggunakan benang Polydioxanone (PDO) untuk mengangkat kulit secara natural tanpa operasi dan tanpa bekas, sehingga kulit terlihat lebih muda dalam waktu yang relative singkat. Prosedur ini dinilai aman, karena benang PDO yang digunakan akan diserap kembali oleh tubuh secara sempurna setelah 6-8 bulan.
Beberapa praktisi medis telah mengembangkan teknik ini selama bertahun-tahun, dan akhirnya mereka menemukan cara mengangkat kulit yang telah kendur dengan menggunakan benang tipis tapi kuat yang diletakkan di lapisan subkutan dengan cara yang sangat sederhana sehingga dapat mengangkat kulit tanpa efek samping seperti operasi.
Langkah pertama yang dilakukan adalah konsultasi dengan Dokter yang tepat untuk menentukan area yang akan diterapi dan ke arah mana kulit akan diangkat, sehingga hasil terlihat lebih kencang dan natural. Lalu area itu ditandai dengan marker.
Setelah itu Dokter akan mengoleskan krim anestesi untuk mengurangi rasa sakit dan membuat pasien lebih nyaman. Krim anestesi ini didiamkan selama kurang lebih 30 menit.
Setelah kulit terasa kebal, Dokter akan memasukkan benang sesuai dengan arah yang sudah ditentukan di awal dan “menarik” benang tersebut sehingga kulit akan otomatis tertarik dan wajah terlihat lebih kencang. Setelah prosedur, pasien sudah dapat melihat perubahan yang didapat, tetapi hasil maksimal didapat setelah 2-3 bulan. Untuk menjaga hasil tetap maksimal, disarankan mengulang prosedur ini setelah 12-24 bulan.
Hasil yang didapat Thread Lift memang tidak sebaik operasi, tapi dengan prosedur yang sederhana, downtime yang singkat dan resiko yang relatif lebih kecil membuat Thread Lift menjadi alternatif terbaik untuk mengencangkan wajah.

Keterangan Foto:
Pasien Ny. A, 64 tahun menggunakan 12 benang bergerigi 4D yang di fokuskan di pipi untuk mengurangi garis senyum dan Marionette line. Prosedur penanaman benang sekitar 15menit. Setelah prosedur, hasil langsung terlihat, yaitu garis senyum dan Marionette Line berkurang secara signifikan. Tidak terlihat ada bengkak atau lebam setelah prosedur, sehingga pasien bisa langsung kembali ke aktivitas sehari-hari.
Artikel ini ditulis oleh:
dr. Debby Intan S.
Dee MD Pondok Indah
Jl. Gedung Hijau Raya No. 26
Telp: 021-28886072
Dee MD Daan Mogot 
Jl. Daan Mogot Raya 3E No. 5
Telp: 021-5643333
Dee MD Kebun Jeruk
Jl. Meruya Ilir, Taman Aries H1 No. 4
Telp: 021-28886072

Tidak ada komentar:

Posting Komentar